Membuat KML File untuk WEBGIS dengan ArcGIS


oleh Bayu Yanuargi

KML (Keyhole Markup Language) adalah XML file yang digunakan untuk menampilkan data geografi pada "Earth Browser" seperti Google Earth atau Map Web based seperti maps.google.com, here.com, openstreet dsb. Pada awalnya KML ini di ciptakan oleh Keyhole.inc yang dibeli oleh google pada tahun 2004. KML menjadi standard Internasional pada "Open Geospatial Consortium" pada tahun 2008. Seperti halnya data spasial yang memiliki attribute atau informasi, KML juga berisi data attribute yang akan dapat menampilkan setiap informasi yang dikandung di dalamnya.

Pada tutorial kali ini akan di bahas tentang bagaimana kita mempersiapkan KML File untuk membangun sebuah WEBGIS. Tentunya kita tidak akan melakukan coding XML karena terlalu rumit, tapi kita akan langsung ekspor Shapefile menjadi KML menggunakan ArcGIS guna ditampilkan dalam WEBGIS kita.

Citra Satelit Landsat dan Bagaimana Mendapatkannya Secara Gratis

Landsat Gratis

oleh Bayu yanuargi

Program ini dulunya disebut Earth Resources Observation Satellites Program ketika dimulai tahun 1966, namun diubah menjadi Landsat pada tahun 1975. Tahun 1979,Presidential Directive 54 di bawah Presiden AS Jimmy Carter mengalihkan operasi Landsat dari NASA ke NOAA, merekomendasikan pengembangan sistem operasional jangka panjang dengan 4 satelit tambahan, serta merekomendasikan transisi swastanisasi Landsat. Ini terjadi tahun 1985 ketika EOSAT, rekan Hughes Aircraft dan RCA, dipilih oleh NOAA untuk mengoperasikan sistem Landsat dalam kontrak 10 tahun. EOSAT mengoperasikan Landsat 4 and 5, memiliki hak ekslusif untuk memasarkan data Landsat, serta mengembangkan Landsat 6 dan 7.

Model Builder dalam ArcGIS

Model Builder dalam ArcGIS
oleh Bayu Yanuargi

Jika kita sering melakukan suatu analisis spasial yang sama dan berulang - ulang setiap hari, seperti overlay, query, skoring, matching atau weighting dengan metode yang sama, maka model builder adalah sebuah metode yang perlu dipertimbangkan. Model builder sebenarnya adalah Sebuah pemrograman visual untuk membangun alur kerja Geoprocessing yang mendokumentasi dan mengotomatisasi spasial analisis dan data management.

Dalam tutorial kali ini akan kami bahas tentang penggunaan model builder dalam analisis spasial sederhana (biar gampang) untuk penentuan arahan fungsi lahan. Tapi sebelumnya anda harus paham mengenai logika pemrograman VB Script yang ada dalam postingan sebelumnya "Analisis Spasial dengan VB Script".

Analisis Spasial ArcGIS dengan VBA Script



oleh : Bayu Yanuargi


Seperti yang kita ketahui dalam ArcGIS disediakan sistem query yang cukup lengkap yang dapat digunakan dalam proses analisis spasial. Dalam kesempatan kali ini akan dibahas tentang proses query dan field calculate dengan menggunakan VBA Script yang paling sederhana dilengkapi dengan konsep-konsep dasarnya. Dibawah ini adalah contoh bagaimana kita melakukan analisis spasial untuk Arahan Fungsi Lahan dengan menggunakan VBA Script untuk proses Querynya, sehingga waktu yang dibutuhkan akan lebih cepat dan efektif. Silahkan download Shapefile yang ada pada bagian bawah sendiri sebagai contoh, saya upload di DropBox dan 4shared untuk lebih mudahnya.


Cara Mudah Membuat WEBGIS dengan HERE MAPS API's (1)



oleh : Bayu Yanuargi

HERE’s awalnya disebut NAVTEQ sebuah perusahaan Amerika yang di bangun pada 1985 oleh Karlin & Collins, Inc. Pada tahun 2008 diakuisisi oleh NOKIA dan berubah menjadi Nokia Maps yang kemudian berubah menjadi Ovi Maps lalu pada 2011 diubah kembali menjadi NOKIA Maps. Kemudian pada tahun 2012 perubahan nama kembali terjadi menjadi HERE yang bergerak dalam bidang pemetaan, lokasi, navigasi satelit dan lainnya. Akhirnya pada Desember 2015, HERE dijual kepada Perusahaan konsorsium Jerman yaitu AUDI, BMW, dan Daimler.

HERE menjadi salah satu pilihan dalam aplikasi WEBGIS yang cukup mumpuni dan akurat selain Google Maps dan Openstreet map, malahan bisa dikatakan sedikit lebih akurat daripada kedua peta tersebut. Untuk itu maka kami berminat membahas untuk memberikan beberapa bab mengenai “Bagaimana Sistem Informasi Peta berbasis WEB”. Pada bab ini akan dibahas mengenai langkah awal dan menampilkan data menggunakan HERE Maps API’s.

Sejarah dan Kronologis GIS


oleh : Bayu Yanuargi
GIS atau (Geographic Information System) atau SIG (Sistem Informasi Geografi) adalah sebuah sistem yang di desain untuk menangkap, menyimpan, memanipulasi, menganalisis, mengelola dan menampilkan semua tipe dari data spasial atau data geografis. Kata lain dari GIS yang sering digunakan adalah Geographic Information Sciense (GIScience) untuk mengacu pada disiplin keilmuan yang mempelajari GIS dalam lingkup yang luas. Dan yang menjadi kelebihan dari GIS adalah infrastruktur Data spasial yang tidak terbatas pada wilayah tertentu.